An-Nadaa: Jurnal Kesehatan Masyarakat
Vol 11, No 1 (2024): AN-NADAA JURNAL KESEHATAN MASYARAKAT (JUNI)

Gambaran Pasien Pulang Atas Permintaan Sendiri (PAPS) Rawat Inap di RSU Haji Medan Tahun 2022

Shandy, Boy (Unknown)
Ismah, Zata (Unknown)
Rezha, Diandra Kayladifa (Unknown)
Rahmadhani, Putri (Unknown)



Article Info

Publish Date
09 Jun 2024

Abstract

Salah satu indikator mutu pelayanan rumah sakit dilihat dari angka kejadian PAPS (Pulang Atas Permintaan Sendiri). PAPS merupakan serangkaian kegiatan proses pemulangan pasien setelah menandatangani surat pernyataan PAPS dan sudah menyelesaikan administrasi. Faktor yang menjadi penyebab terjadinya pulang paksa (PAPS) adalah pengetahuan, keterjangkauan biaya, sarana dan prasarana, sikap petugas, dukungan keluarga pasien, serta persepsi mereka tentang sakit. Dampak dari terjadinya PAPS di rumah sakit menyebabkan menurunnya pendapatan rumah sakit dan dalam jangka panjang dapat menurunkan kinerja rumah sakit. Tujuan penelitian untuk mengetahui Gambaran angka PAPS pada pasien rawat inap di RSU Haji Medan. Metode Penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan cross sectional. Sepanjang tahun 2022, terapat 344 pasien PAPS di RSU Haji Medan, Kategori Usia Pasien PAPS dominasi oleh Manula dan Lansia, Ruangan yang paling banyak Pasien PAPS adalah Jabal Rahmah, dan berdasarkan SMF paling banyak pada SMF penyakit dalam sejumlah 120 pasien.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

ANN

Publisher

Subject

Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health Veterinary

Description

An-Nadaa adalah publikasi ilmiah sebagai wadah informasi di bidang kesehatan masyarakat berupa hasil penelitian orisinal dalam bahasa Indonesia atau Inggris yang mencakup rumpun ilmu : ? Administrasi Kebijakan Kesehatan ? Biostatistik dan Kependudukan ? Epidemiologi ? Gizi Kesmas ? ...