Al-Qalam: Jurnal Ilmiah Pendidikan Islam
Vol. 2 No. 2 (2023): Juli - Desember 2023

KONSEP MANAJEMEN PENDIDIKAN ISLAM ERA REVOLUSI INDUSTRI 4.0 PENGEMBANGAN KUALITAS SDM DI SMAN 3 TANJUNG JABUNG TIMUR

Syamsul Arif (Unknown)



Article Info

Publish Date
18 Apr 2024

Abstract

Pengembangan kualitas SDM menjadi sangat penting. Hal ini tak bisa dipungkiri mengingat abad XXI sebagai era globalisasi dikenal dengan situasinya yang penuh dengan persaingan (hypercompetitive situation). Terobosan paling menggairahkan dari abad XXI bukan karena teknologi, melainkan karena konsep yang luas tentang apa artinya manusia itu. Pengembangan kualitas SDM bukan persoalan yang gampang dan sederhana, karena membutuhkan pemahaman yang mendalam dan luas pada tingkat pembentukan konsep dasar tentang manusia serta perhitungan yang matang dalam penyiapan institusi dan pembiayaan. Manajemen Pendidikan Islam (MPI), diperlukan strategi dan solusi untuk melihat peluang dan tantangan zaman yang dapat berkontribusi kepada publik. MPI merupakan dinamika dari aktualiasi keilmuan yang masuk pada sistem tatanan kehidupan masyarakat dan negara secara otomatis dituntut membentuk sebuah perubahan dan inovasi. Inovasi yang dimaksud adalah menciptakan terobosan baru yang berbasis digital.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

alqalam

Publisher

Subject

Religion Humanities Education Social Sciences Other

Description

Jurnal Al-Qalam: merupakan Jurnal Ilmiah Pendidikan Islam yang memuat karya ilmiah dan hasil penelitian ilmiah guru-guru yang tergabung pada Musyawarah Guru Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam (MGMP PAI) Kabupaten Tanjung Jabung Timur Provinsi Jambi. Redaksi menerima hasil karya ilmiah, studi ...