Pinisi Journal of Sociology Education Review
Volume 4, Nomor 2 July 2024

Analisis Konten Tiktok dan Dampaknya Terhadap Perilaku Peserta Didik di UPT SMA Negeri 5 Tana Toraja

Eni, Yulianti (Unknown)
Agustang, Andi Dody May Putra (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jul 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui 1) Bagaimana konten Tiktok mengubah perilaku peserta didik di UPT SMA Negeri 5 Tana Toraja dan 2) Dampak konten Tiktok terhadap perilaku peserta didik di UPT SMA Negeri 5 Tana Toraja. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Jumlah informan dalam penelitian ini sebanyak 10 orang peserta didik di UPT SMA Negeri 5 Tana Toraja yang diperoleh melalui teknik sampling snowball. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi. Pemeriksaan keabsahan data dilakukan dengan member check. Analisis data yaitu Kondensasi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) Perubahan perilaku peserta didik di UPT SMA Negeri 5 Tana Toraja melalui konten-konten Tiktok terdiri dari beberapa proses melalui perilaku imitasi yang diantaranya: a) Atensi, b) Retensi, c) Pembentukan Perilaku, dan d) Motivasi. 2) Dampak konten Tiktok terhadap perilaku meniru peserta didik di UPT SMA Negeri 5 Tana Toraja terdiri dari dua bagian yaitu: 1) Dampak Positif yang diantaranya; a) Meningkatkan kreativitas, dan b) memperoleh pengetahuan baru untuk di implementasikan kedalam kehidupan sehari-hari. 2) Dampak negative yang diantaranya; a) Syndrome Tiktok, b) Gangguan belajar dan penurunan prestasi akademik, c) Pola konsumsi media social yang berlebihan, d) perbandingan social dan ketidakpuasan diri, dan e) kurangnya aktivitas fisik.  

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jser

Publisher

Subject

Education

Description

Pinisi Journal of Sociology Education Review providing a platform that welcomes and acknowledges high quality empirical original research papers about Sociology, Culture, Family, Gender Equality, Social Inclusion, Society, Politics, Philosophy, and Development. Published by Sociology Education Study ...