Penelitian ini bertujuan membahas evaluasi penerapan pembelajaran Pendidikan Agama Islam berbasis teknologi informatika untuk mencapai tujuan Pendidikan dalam membentuk peserta didik yang berakhlak mulia. Pembelajaran yang terjadi di Indonesia tidak terlepas dari perkembangan teknologi yang mengalami pertumbuhan pesat. Sehingga pembelajaran juga harus disesuaikan dengan kebutuhan dan perubahan yang terjadi. Untuk mengetahui sejauh mana keefektivan teknologi terhadap dunia Pendidikan di era digital saat ini, perlu dilakukan evaluasi agar terlihat hasil penggunaan teknologi dalam mencapai tujuan pembelajaran itu sendiri. Jenis penelitian ini menggunakan desain meta analisis untuk mengetahui pengaruh penerapan penggunaan teknologi informatika dalam proses pembelajaran Pendidikan Agama Islam dengan melakukan evaluasi. Analisis data yang digunakan berbentuk review beberapa artikel jurnal yang berkaitan dengan judul penelitian yang diangkat. Dan diperoleh hasil penelitian evaluasi teknologi Pendidikan terhadap proses belajar mengajar di era digital yang terjadi saat ini, bahwa proses Pendidikan harus menyesuaikan perkembangan yang terjadi.
Copyrights © 2023