Penelitian ini bertujuan untuk menemukan miskonsepsi siswa pada materi tekanan melalui tes diagnostik empat tahap (Four tier diagnostic test). Konsep tekanan ini terdiri dari konsep: tekanan zat dan tekanan hidrostatis. Four tier tes merupakan sebuah alat penilaian untuk mendiagnosis konsepsi siswa, siswa memberikan respon yang tepat untuk setiap pertanyaannya dengan memahami alasan dari pilihan jawabannya. Four tier test memiliki kekhususan empat tingkat, pada tingkat pertama merupakan pertanyaan pengetahuan pilihan ganda yang diujikan, tingkat kedua berisi pertanyaan terkait keyakinan atas jawaban yang dipilih, kemudian tingkat ketiga adalah penyajian alasan pemilihan jawaban pada tingkat pertama, serta tingkat terakhir adalah pertanyaan tentang keyakinan alasan jawaban pada tingkat ketiga. Metode penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif deskriptif (3D + 1I) dengan teknik pengumpulan data menggunakan tes diagnostik tertulis berupa instrument tes soal bertingkat empat (four tier test) melalui kuisoner. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan pada 28 responden peserta didik kelas 9 di SMPN 1 Cikande didapatkan yaitu kemampuan peserta didik dalam menjawab soal tersebut hanya 51,1%, hal ini menunjukan masih adanya miskonsepsi pada siswa untuk beberapa materi pada Tekanan zat dalam kehidupan sehari-hari.
Copyrights © 2023