Abdi Laksana : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol 2 No 3 (2021): Abdi Laksana : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat

KONTEN KREASI SEBAGAI SARANA PEMASARAN DIGITAL

Budiyanto, Arief (Unknown)
Komala, Laura (Unknown)
Wibowo, Wahyu Andri (Unknown)
Imbron, Imbron (Unknown)
Zaman, M. Badru (Unknown)



Article Info

Publish Date
11 Oct 2021

Abstract

Pengabdian ini berjudul Konten Kreasi Sebagai Saran Pemasaran Digital. Dan berlokasi di Komunitas Arimbin (Anak Rimba Bintaro) komunitas yang sebagian besar kegiatannya berkaitan dengan dunia Pecinta Alam yang berlokasi di Pondok Pucung, Tangerang Selatan. Tujuan pengabdian ini adalah  untuk memberikan arahan dan juga bimbingan terhadap anggota Arimbin, terkait dengan pemahaman dan pengertian pemasaran digital (digital marketing). Metode pelaksanaan pengabdian ini dilakukan dalam beberapa tahap, yaitu. 1) Tahapan Pendahuluan; dalam tahapan ini meliputi kegiatan survei lapangan dan hubungan dengan objek lokasi pengabdian serta penyusunan rancangan kegiatan dan keluaran dari kegiatan tersebut. 2) Tahapan Sosialisasi; dalam tahapan ini tim yang sudah menyusun dan membentuk rancangan acara kemudian menyampaikan kepada pihak sekolah serta pelaksanaan beserta keluaran yang ditentukan. 3) Tahapan pelaksanaan; tahapan ini adalah pelaksanaan dari rancangan kegiatan yang telah ditetapkan. Kesimpulan dari pengabdian ini adalah Peserta memahami dan mengerti mengenai konsep dan pengertian pemasaran digital dan bagaimana bentuk-bentuknya. Kemudian peserta dapat menggunakan media-media digital yang kemudian dijadikan sarana untuk melakukan pemasaran digital kepada para target konsumen. Dalam hal ini, peserta menggunakan media sosial untuk mensosialisasikan organisasi ARIMBIN kepada para calon target pasar mereka. Serta Peserta dapat menggunakan media pemasaran digital untuk memasarkan organisasi ARIMBIN agar dapat memperkenalkan organisasi tersebut kepada masyarakat luas dan memberikan dampak kepada masyarakat pada umumnya.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

JAL

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences Other

Description

Focus and Scope Fokus Abdi Laksana : Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat adalah berkaitan dengan hasil pengabdian kepada masyarakat dalam bidang Energi, Teknologi informasi dan komunikasi, Hukum dan kebijakan publik, Sosial humaniora dan seni budaya, Ekonomi, Peningkatan kesejahteraan masyarakat, ...