Ekonomi Bisnis
Vol 29, No 1 (2024)

PENGARUH KETERBUKAAN DAN PERTUMBUHAN EKONOMI TERHADAP KUALITAS LINGKUNGAN STUDI NEGARA G20

Putra, Aji Binawan (Unknown)
Purwaningsih, Febi Wulandari (Unknown)
Hikam, Ahmad Nailul (Unknown)
Wau, Taosige (Unknown)



Article Info

Publish Date
11 Mar 2024

Abstract

Hubungan antara keterbukaan dan pertumbuhan ekonomi serta kualitas lingkungan telah menjadi persoalan pelik sejak lama. Apakah keterbukaan dan pertumbuhan ekonomi berpengaruh terhadap kualitas lingkungan. Penelitian ini betujuan untuk mengukur dan menjelaskan hubungan variabel independen keterbukaan ekonomi yang diproksikan Free Trade (TRADE) dan Foreign Direct Invesment (FDI) dan pertumbuhan ekonomi yang diproksikan Gros Domestic Product per Capita (GDPC) dan pertumbuhan penduduk (POPULASI) terhadap kualitas lingkungan yang diproksikan dengan Per Capita Carbon Dioxide (CO2C) Emission. Populasi yang dimasukkan dalam penelitian ini ialah negara G20. Sampel yang dipakai yaitu negara G20 sebanyak 9 negara yaitu Amerika Serikat, Australia, Inggris, Italia, Jepang, Jerman, Kanada, Republik Korea, dan Prancis. Metode untuk mengalisis data di penelitian ini ialah regresi data panel dan diolah dengan pendekatan Fixed Effect Model (FEM) serta menggunakan bantuan aplikasi Econometric Views 10 (Eviews 10). Hasil penelitian menunjukkan FDI tidak berpengaruh signifikan terhadap kualitas lingkungan, sedangkan TRADE, GDPC, dan POPULASI berpengaruh signifikan terhadap kualitas lingkungan.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

ekbis

Publisher

Subject

Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Jurnal Ilmiah Ekonomi Bisnis is a journal through a peer-review process. Jurnal Ilmiah Ekonomi Bisnis is intended for academics and researchers to publish their articles which is an original text that has not been published in another journal. The focus and scope are in the fields of management, ...