Jurnal Dimensi
Vol 4, No 1 (2015): JURNAL DIMENSI (MARET 2015)

PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN DAN MOTIVASI TERHADAP KUALITAS PELAYANAN DAN KINERJA PEGAWAI (STUDI KASUS SEKRETARIAT DPRD KOTA BATAM )

Sastra Tamami (Prodi Manajemen)



Article Info

Publish Date
26 Aug 2016

Abstract

Penelitian ini diawali dari sebuah asumsi, bahwa pelayanan   dan Kinerja pegawai merupakan faktor yang esensial dalam setiap lembaga pemerintahan khususnya sekretariat DPRD kota Batam, terutama jika hal tersebut dikaitkan dengan pemberdayaan dan perlindungan tenaga kerja, seperti pemerintah Kota Batam. Berangkat dari hal tersebut, diajukan sebuah hipotesis, bahwa pelayanan kerja pegawai  yang dicapai oleh pegawai dan pelayanan publik sangat berhubungan dengan kinerja  pegawai yang diukur dengan dua variabel bebas yaitu gaya kepemimpinan  dan motivasi. Berdasarkan hasil penelitian dan analisis yang dilakukan dapat diambil kesimpulan Dari hasil analisis regresi dengan persamaan dua jalur menunjukkan bahwa pengaruh variabel gaya kepemimpinan  dan motivasi  secara gabungan kuat terhadap variabel pelayanan kerja pegawai dengan nilai sebesar 54,8 %, dengan angka signifikan 0,000 0,05 hal ini dapat dikatakan bahwa kedua  variabel bebas  pengaruh yang signifikan (nyata) terhadap Pelayanan kerja  pegawai. Pengaruh variabel gaya kepemimpinan  dan motivasi  secara gabungan kuat terhadap kinerja  pegawai sebesar 72,3 % dengan angka signifikan sebesar 0,000 0,05, hal ini dapat dikatakan bahwa kedua variabel bebas (X1,X2)  mempunyai pengaruh yang signifikan (nyata) terhadap kinerja  pegawai.Secara parsial atau sendiri-sendiri variabel bebas yang paling berpengaruh terhadap pelayanan kerja  pegawai adalah variabel motivasi  yang adil dan layak sebesar 0,339 atau 33,9 % (pengaruhnya cukup kuat).

Copyrights © 2015