Jurnal Abdimas PHB : Jurnal Pengabdian Masyarakat Progresif Humanis Brainstorming
Vol 6, No 4 (2023): Jurnal Abdimas PHB : Jurnal Pengabdian Masyarakat Progresif Humanis Brainstormin

Penyuluhan Kesehatan: Cegah Stunting dengan Bebas Anemia pada Ibu Hamil di Desa Donorojo

Ashar, Moh. (Unknown)
Mulyana, Yunia Putri (Unknown)
Triwulandari, Nadia (Unknown)
Alumi, Nurmarifatullah (Unknown)
Ulfa, Hana Maria (Unknown)
Yakin, Mahmul (Unknown)
Azma, Najida Laha (Unknown)
Ferawati, Hanny (Unknown)
Nurzakiah, Nurzakiah (Unknown)
Dwi K. N., Rahajeng Prina (Unknown)
Gangga, Egita Jose Phira (Unknown)
Muarif, Faizul (Unknown)
Sholihah, Dyahsih Alin (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Oct 2023

Abstract

Stunting dan anemia menjadi masalah kesehatan masyarakat yang signifikan, terutama di wilayah-wilayah dengan tingkat kemiskinan tinggi dan akses terbatas ke perawatan kesehatan yang berkualitas. Faktor-faktor seperti kurangnya pengetahuan tentang gizi, pola makan yang tidak seimbang, dan keterbatasan akses terhadap layanan kesehatan dapat menjadi penyebab utama masalah ini. Salah satu penyebab stunting yakni anemia pada ibu hamil. Melihat kondisi demikian maka perlu dilakukan suatu kegiatan yang bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat mengenai anemia dan stunting serta mencegah terjadinya stunting sejak dalam masa kehamilan. Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam bentuk penyuluhan kesehatan yang dilaksanakan pada tanggal 19 Agustus 2023 di Balai Desa Donorojo, Kecamatan Mertoyudan, Magelang, Jawa Tengah dengan jumlah peserta peyuluhan sebanyak 13 orang.  Indikator ketercapaian kegiatan ini diukur melalui pretest dan posttest. Jenis tes yang digunakan adalah tes benar salah. Berdasarkan skor pretest dan posttest terlihat bahwa terjadi peningkatan pemahaman peserta penyuluhan sebesar 16,92%. Peningkatan pemahaman peserta menjadi indikasi bahwa kegiatan penyuluhan kesehatan cegah stunting dengan bebas anemia pada ibu hamil berhasil dilakukan dan dapat mencapai tujuan yang diharapkan.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

abdimas

Publisher

Subject

Automotive Engineering Computer Science & IT Mechanical Engineering Public Health

Description

A periodical scientific journal (p-ISSN:2598-9030 e-ISSN:2614-056X) which is a means of publicizing the results of Community Service Activities from various disciplines published and managed by the Center for Research and Community Service Polytechnic Harapan Bersama. The Meaning of the Journal of ...