Jurnal Abdimas PHB : Jurnal Pengabdian Masyarakat Progresif Humanis Brainstorming
Vol 6, No 4 (2023): Jurnal Abdimas PHB : Jurnal Pengabdian Masyarakat Progresif Humanis Brainstormin

Pendampingan Pembangunan Situs Profil Bengkel Pirus Sebagai Media Informasi dan Promosi

Filiana, Agata (Unknown)
Rini, Maria Nila Anggia (Unknown)
Saputra, Laurentius Kuncoro Probo (Unknown)
Tamtama, Gabriel Indra Widi (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Oct 2023

Abstract

CV. Pirus merupakan sebuah bengkel keluarga yang berdiri sejak tahun 1950 di kota Yogyakarta yang dikenal dalam memberikan solusi suku cadang yang susah didapatkan untuk masyarakat. Popularitas Pirus memberikannya status legendaris. Meskipun demikian, Pirus masih mengandalkan promosi secara tradisional dari mulut ke mulut dan loyalitas para klien. Untuk bersaing di era digital, dibutuhkan sebuah wadah digital yang dapat membantu promosi agar Pirus dapat menjangkau lebih banyak pelanggan. Melalui program pengabdian kepada masyarakat (PkM) ini, sebuat website profil dibuat menggunakan Wordpress untuk CV. Pirus. Terdapat enam langkah utama yaitu: analisis kebutuhan, pengumpulan data, perancangan, implementasi, pelatihan, dan evaluasi. Website Pirus dapat dikunjungi melalui URL https://pirusworkshop.com dan di dalamnya terdiri dari halaman untuk beranda, sejarah, proyek, spesialisasi, dan kontak. Tim PkM melaksanakan pelatiham dengan CV. Pirus dan membuatkan video pembelajaran untuk memastikan keberlanjutan pengelolaan website. Untuk evaluasi, UEQ dan SUS digunakan untuk menilai user experience dan perceived usability. Hasil dari 14 responden menunjukkan nilai “Excellent” untuk daya tarik (2.27), kejelasan (2.34), efisiensi (2.38), ketepatan (2.05), stimulasi (1.95), serta nilai “Good” untuk kebaruan (1.57). Nilai rata-rata tersebut memiliki skala tertinggi 2.5. Sedangkan skor SUS menunjukkan nilai 82.3 dari 100 yang dianggap layak dari segi perceived usability.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

abdimas

Publisher

Subject

Automotive Engineering Computer Science & IT Mechanical Engineering Public Health

Description

A periodical scientific journal (p-ISSN:2598-9030 e-ISSN:2614-056X) which is a means of publicizing the results of Community Service Activities from various disciplines published and managed by the Center for Research and Community Service Polytechnic Harapan Bersama. The Meaning of the Journal of ...