Journal of Education And Research
Vol. 3 No. 1 (2024): JUNI 2024

PENGARUH MANAJEMEN WAKTU BELAJAR, PERHATIAN ORANG TUA, DAN FASILITAS BELAJAR TERHADAP PRESTASI BELAJAR MAHASISWA JURUSAN PENDIDIKAN EKONOMI ANGKATAN 2022 UNIVERSITAS NEGERI SURABAYA

Sunadin, Muhammad (Unknown)
Fitrayati, Dhiah (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2024

Abstract

Tolok ukur keberhasilan dari seorang mahasiswa ketika proses belajar mereka diperguruan tinggi bisa dilihat berdasarkan nilai IPKnya. terdapat berbagai macam faktor yang ikut dalam mempengaruhi prestasi belajar mahasiswa sangat menarik untuk dilakukan sebuah penelitian dimana terdapat faktor yaitu intrinsik dan ekstrinsik termasuk manajemen waktu belajar, perhatian orang tua, dan fasilitas belajar yang dimiliki oleh mahasiswa. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengaruh dari manajemen waktu belajar, perhatian orang tua, dan fasilitas belajar terhadap prestasi belajar mahasiswa prodi Pendidikan Ekonomi angkatan 2022 Universitas Negeri Surabaya. Jenis penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Responden yang diambil pada penelitian yang telah dilakukan ini sebanyak 88 mahasiswa prodi Pendidikan Ekonomi angkatan 2022. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa manajemen waktu belajar, perhatian orang tua, dan fasilitas belajar tidak berpengaruh secara simultan terhadap prestasi belajar mahasiswa. Selain itu manajemen waktu belajar tidak berpengaruh terhadap prestasi belajar mahasiswa secara parsial. Namun perhatian orang tua malah berpengaruh positif dan signifikan terhadap prestasi belajar mahasiswa secara parsial. Sementara itu fasilitas belajar tidak berpengaruh terhadap prestasi belajar mahasiswa secara parsial.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jedarr

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Social Sciences

Description

Journal of Education and Research adalah Jurnal multidisipliner yang diterbitkan oleh IKIP Widya Darma Surabaya dengan frekuensi terbitan 2 kali setahun yakni pada bulan Juni dan Desember. Journal of Education and Research (JEDARR) menerbitkan artikel penelitian, studi kasus ataupun review dengan ...