EL-IBTIKAR: Jurnal Pendidikan Bahasa Arab
Vol 2, No 2 (2013): Inovasi Pembelajaran Bahasa Arab

أنواع اختبارت اللغة العربية

wahyudin, wahyudin (Unknown)



Article Info

Publish Date
16 Mar 2016

Abstract

Evaluasi dalam penyelenggaraan pembelajaran bahasa, sebagaimana halnya pembelajaran bidang-bidang yang lain merupakan bagian yang tidak bisa terpisahkan dari penyelenggaraan pembelajaran secara keseluruhan. salah satu alat evaluasi yang pupuler digunakan dalam pembelajaran adalah tes. Secara umum tes adalah salah satu alat yang digunakan untuk pengukuran terhadap sesuatu yang bersifat abstrak, tidak kasat mata, seperti kemampuan berpikir, mengingat, berbicara, menulis dan kemampuan bahasa yang lain. Faktanya, banyak pengajar bahasa yang belum mengetahui jenis tes bahasa yang variatif dan efektif bahkan cenderung monoton sehingga berimplikasi terhadap validitas serta reriabilitas serta ketepan dalam penyelenggaraan tes tersebut. Para pengajar bahasa, khusunya bahasa arab harus mengetahui dan menguasai berbagai jenis atau bentuk tes bahasa, sehingga mampu mengukur sejauhmana keberhasilan kegiatan proses belajar mengajar yang diselenggarakan. Berangkat dari pola pikir di atas, artikel ini membicarakan pentingnya pengetahuan dan pemahaman pengajar bahasa arab terhadap jenis dan model tes bahasa arab. Dari beberapa referensi yang penulis dapatkan, dijelaskan bahwa tes bahasa khusunya bahasa arab, dibagi atas beberapa jenis antara lain: tes berdasarkan tujuan penyelenggaraan, tes berdasarkan waktu penyelenggaraan, tes berdasarkan cara pensekoran, tes berdasarkan cara penyusuan dan tes berdasarkan pendekatan kajian bahasa serta tes berdasarkan tinjauan lain. Oleh karena itu kita sebagai pengajar bahasa seyogyanya mampu menyelenggarakan tes sesuai dengan tujuan yang ingin dicapai dengan selalu memperhatikan jenis tes yang tepat sasaran sesuai dengan prinsip-prinsip tes bahasa yang baik.الكلمات الأساسية: اللغة العربية والإختبار والتقويم.

Copyrights © 2013






Journal Info

Abbrev

ibtikar

Publisher

Subject

Arts Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

The EL-IBTIKAR Journal focuses on the theme and topic of Arabic teaching, Arabic linguistics and literature, including: 1) Methodology of Arabic teaching for non-native speakers. 2) Arabic Morphology and Syntax. 3) Teaching for Arabic Competences. 4) Strategy for teaching and learning Arabic for ...