Jurnal Riset Pendidikan Guru Paud
Volume 4, No. 1, Juli 2024, Jurnal Riset Pendidikan Guru Paud (JRPGP)

Toilet Training Melalui Buku Cerita Digital untuk Meningkatkan Kemandirian Anak Menjaga Kebersihan Diri

Fauziyyah, Githa (Unknown)
Nurul Afrianti (Unknown)



Article Info

Publish Date
27 Jul 2024

Abstract

Abstrak. Toilet training merupakan salah satu cara yang bisa dilakukan guru dalam perkembangan kemandirian anak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui proses buang air kecil (BAK) atau buang air besar (BAB) dalam melatih kemandirian anak pada kelompok A usia 4-5 tahun. Penelitian ini merukapakan penelitian lapangan dengan pendekatan kuantitatif quasi eksperimen. Sumber data diambil dari hasil observasi dan dokumentasi di kelas serta hasil observasi siswa kelompok A usia 4- 5 tahun di PAUD X. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam pengujian yaitu mengubah skor mentah ke dalam z dan t skor, melakukan uji statistik, dan pengujian hipotesis. Kemampuan kognitif anak kelompok A setelah diterapkan model pembelajaran menunjukan adanya peningkatan berdasarkan hasil penelitian menunjukan hasil rata-rata kelompok kontrol pre test 21,37 dan post test kelompok eksperimen 28,25 artinya terjadi peningkatan anak setelah mendapatkan perlakuan model pembelajaran tersebut. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa pemberian model pembelajaran buku cerita digital memberikan peningkatan secara signifikan terhadap perkembangan anak kelompok eksperimen. Berdasarkan hasil penelitian maka model pembelajaran buku cerita digital dengan judul “Aku Ingin ke Toilet Sendiri” untuk menjadi salah satu medel yang digunakan dalam meningkatkan kemandirian anak dalam kebersihan diri. Abstract. Toilet training is one way that teachers can develop children's independence. This research aims to determine the urinating (BAK) or defecating (BAB) in training children's independence in group A aged 4-5 years. This research is field with a quasi-experimental quantitative approach. Data sources were taken from observations and documentation in class as well as observations from group A students aged 4-5 years at PAUD X. The data collection techniques used in testing are converting raw scores into z and t scores, carrying out statistical tests, and hypothesis testing. The cognitive abilities of group A after the learning model was implemented showed an increase based on research results showing that the average result for the control group was 21.37 for the pretest and the posttest for the experimental group was 28.25, meaning that there was an improvement in the children after receiving the learning model treatment. Thus, it can be concluded that providing a digital storybook learning model provides a significant improvement in the development of children in the experimental group. Based on the research results, the digital storybook learning model with the title "Aku Ingin ke Toilet Sendiri" is one of the models used to increase children's independence in personal hygiene.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

JRPGP

Publisher

Subject

Religion Education Social Sciences Other

Description

Jurnal Riset Pendidikan Guru Paud (JRPGP) adalah jurnal peer review dan dilakukan dengan double blind review (direview secara tertutup) yang mempublikasikan kajian hasil riset dan teoritik terhadap isu empirik dalam sub kajian Pendidikan Anak Usia Dini. JRPGP ini dipublikasikan pertamanya 2021 ...