AUDIENSI: Jurnal Pendidikan dan Perkembangan Anak
Vol. 3 No. 1 (2024)

Upaya Meningkatkan Kemampuan Menyimak dan Berbicara Anak Kelompok B di TK Melalui Metode Bercakap-cakap menggunakan APE Buku Cerita Bergambar

Sugiyono, Sugiyono (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Apr 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan Kemampuan Menyimak dan Berbicara pada Kelompok B 3 TK Negeri Nusawungu Kecamatan Nusawungu Kabupaten Cilacap melalui kegiatan bercakap-cakap menggunakan media buku cerita bergambar pada semester dua tahun pelajaran 2021/2022. Penelitian ini dilaksanakan dalam 2 siklus. Masing-masing siklus meliputi tahapan perencanaan, tindakan, observasi, evaluasi dan refleksi. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu metode observasi dan dokumentasi. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif. Peningkatan terjadi pada setiap siklus, pada kondisi awal anak yang belum mampu menyimak dan berbicara dengan baik 14 anak (70%), anak mampu menyimak dan berbicara dengan baik 6 anak (30%). Pada siklus I anak yang belum mampu menyimak dan berbicara dengan baik 8 anak (40%), anak mampu menyimak dan berbicara dengan baik 12 anak (60%). Pada Siklus II anak yang belum mampu menyimak dan berbicara dengan baik 4 anak (20%), anak mampu menyimak dan berbicara dengan baik 16 anak (80%). Peningkatan ini menunjukkan bahwa metode bercakap-cakap dengan buku cerita bergambar efektif dalam mengembangkan kemampuan bahasa anak, khususnya dalam menyimak dan berbicara. Perubahan perilaku juga terlihat, di mana anak-anak yang awalnya kurang antusias menjadi lebih aktif dan tertarik untuk berkomunikasi.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

audiensi

Publisher

Subject

Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

AUDIENSI: Jurnal Pendidikan dan Perkembangan Anak is a scientific publication forum that focuses on accommodating children education and learning issues such as curriculum, learning strategies, media and playing tools in learning, teacher professionalism in children education, educational management ...