Jurnal Pendidikan Kimia Universitas Riau
Vol 9, No 1 (2024)

ETNOSAINS PADA MAKANAN KHAS SERTA IMPLIKASI DALAM PEMBELAJARAN KIMIA

Halimah, Nur (Unknown)
Mulyanti, Sri (Unknown)
Wibowo, Teguh (Unknown)



Article Info

Publish Date
22 Jan 2024

Abstract

Kimia merupakan cabang ilmu yang mempelajari suatu materi sampai tingkat molekuler. Ilmu ini mempelajari tentang susunan, sifat, perubahan materi, struktur, serta perubahan energi yang munculĀ  pada perubahan materi tersebut. Oleh sebab itu, isi dari ilmu kimia dominan tentang konsep yang rumit dan abstrak sehingga sulit untuk dipahami. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menggali potensi kearifan lokal Provinsi Jawa Tengah dan Yogyakarta khususnya pada makanan khas daerah seperti Kopi Joss, Torakur (Tomat Rasa Kurma), dan Brem yang dapat dijadikan sebagai sumber belajar pada pembelajaran kimia sebagai bentuk pengintegrasian etnosains dalam pembelajaran kimia. Jenis penelitian yang diaplikasikan dalam penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Data sekunder adalah sumber data yang digunakan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa makanan khas daerah seperti Kopi Joss, Torakur (Tomat Rasa Kurma), dan Brem memiliki potensi yang dapat dijadikan sebagai sumber belajar pada pembelajaran kimia khususnya pada materi perubahan fisika dan kimia serta jenis-jenis reaksi kimia sebagai bentuk pengintegrasian etnosains dalam pembelajaran kimia.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

JPKUR

Publisher

Subject

Chemistry Education Other

Description

Jurnal Pendidikan Kimia Universitas Riau (JPK UNRI)menerbitkan makalah ilmiah dari hasil penelitian dan Tinjauan literatur dalam Bidang Pendidikan Kimia dan Sains. Makalah ilmiah diterbitkan setelah dilakukan peer review. Hasil penelitian yang dapat diterbitkan dalam bidang pendidikan Kimia (seperti ...