JURNAL SWARNABHUMI
Vol. 8 No. 2 (2023): Jurnal Swarnabhumi : Jurnal Geografi dan Pembelajaran Geografi

KETERSEDIAAN PURUN PADA LAHAN BASAH UNTUK DIKARYAKAN MENJADI TIKAR SEBAGAI HASILEKONOMI MASYARAKAT KECAMATAN PEDAMARAN

Rahmadi, Randy (Unknown)
Yusmiono, Boby Agus (Unknown)
Giyanto, Giyanto (Unknown)



Article Info

Publish Date
03 Apr 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ketersediaan lahan purun yang berdampak pada hasil ekonomi masyarakat kecamatan pedamaran. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif. Penelitian ini dilaksanakan di Kecamatan Pedamaran Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI). teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah triangulasi data. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa makin berkurangnya lahan gambut di Pedamaran akibat kebakaran tak hanya memberikan kerugian bagi kehidupan manusia saja, tetapi berimbas pula pada kehidupan makhluk hidup lainnya. Keberlangsungan lahan gambut semakin dipertanyakan. Perhitungan luas lahan gambut yang ditumbuhi purun di Kecamatan Pedamaran adalah 1.059,68 Ha, sedangakan luas perkiraan lahan purun yang diolah jika dikonversikan dengan perkiraan jumlah penduduk yang memanfaatkan lahan purun adalah Ha dari jumlah luas lahan gambut potensial yang ditubuhi tanaman purun yaitu 38.980,868982 Hal Ini menunjukan bahwa luas lahan purun potensial di Kecamatan Pedamaran sangat sedikit potensi untuk mendapat dan memanfaatkan tanaman purun sebagai bahan baku hasil karya anyaman tikar.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

swarna

Publisher

Subject

Humanities Earth & Planetary Sciences Education Environmental Science Social Sciences Other

Description

Jurnal Swarnabhumi is a scientific and education journal managed and published by Geography Education Study Program, Faculty of Teacher Training and Education, PGRI University of ...