Al-Mujahidah : Jurnal Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Vol 5 No 1 (2024): April

STUDI ANALISIS PROSES MANAJEMEN STRATEGIS DALAM PENDIDIKAN ISLAM

Baharuddin, Abu Bakar (Unknown)
Muhammad Syaifuddin (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Mar 2024

Abstract

Manajemen strategi adalah suatu proses perencanaan yang dibuat oleh para pemimpin untuk mengarahkan semua sumber daya yang terlibat dalam sebuah institusi atau perusahaan. Hal ini bertujuan agar setiap elemen menjalankan tugas dan fungsi sesuai dengan prosedur dan kewenangan yang telah ditetapkan. Manajemen strategis memberikan panduan operasional untuk semua kegiatan dalam organisasi. Salah satu manfaat utama dari manajemen strategi adalah memberikan peluang pemberdayaan individu dalam organisasi. Pemberdayaan ini melibatkan penguatan pemahaman karyawan tentang efektivitas, dengan mendorong dan menghargai partisipasi mereka dalam pengambilan keputusan, serta memberi ruang bagi inisiatif dan imajinasi. Secara substansial, manajemen strategis merupakan proses yang menggabungkan tiga kegiatan terkait, yaitu analisis, perumusan, dan pelaksanaan strategi. Oleh karena itu, ada tiga elemen yang perlu diperhatikan saat menentukan strategi, dan prinsip-prinsip ini dapat diterapkan dalam berbagai jenis organisasi, termasuk perusahaan, organisasi non-profit, kelompok sosial, dan institusi pendidikan. Keberhasilan Lembaga Pendidikan islam dalam mengelola sebuah system Pendidikan yang bermutu tidak telepas dari proses manajmenen strategis yang di buat dan di implementasikan dalam bentuk proses belajar-mengajar yang efektif,efeisen dan dinamis. Penulisan jurnal ini bertujuan untuk menganalisi proses perumusan manajemen strategis Pendidikan islam. Adapun metode yang dipakai adalah Library Research, yaitu metode dengan system pengumpulan data dan informasi melalui berbagai kajian literatur dan dokumen

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

Al-mujahidah

Publisher

Subject

Education

Description

Al-Mujahidah: Jurnal Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah ini diterbitkan oleh Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah Fakultas Tarbiyah IAI Hamzanwadi NW Lombok Timur sebagai media untuk menyalurkan pemahaman tentang infomasi berupa artikel maupun hasil penelitian lapangan. Jurnal ini ...