Pinisi: Journal of Teacher Proffesional
Vol 5, No 1 (2024): April

Efektifitas Penggunaan Teknik Pembelajaran Jigsaw Dalam Meningkatkan Pemahaman Peserta Didik Terhadap jenis-jenis majas: Sebuah Penelitian Tindakan Kelas Di SMA Negeri 8 Makassar

Khairunnisa, Khairunnisa (Unknown)



Article Info

Publish Date
27 May 2024

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui bagaimana efektifitas penggunaan model  pembelajaran jigsaw dalam meningkatkan pemahaman terhadap jenis-jenis majas pada peserta didik kelas X di SMA Negeri 8 Makassar. Sumber data pada penelitian ini adalah peserta didik kelas X Merdeka 5 dengan total 35 pserta didik. Teknik pengumpulan data meliputi observasi dan tes tertulis. Pembelajaran dilakukan dalam dua siklus, masing-masing dengan dua pertemuan. Pada siklus pertama digunakan metode ceramah sebagai pembanding, sementara pada siklus kedua diterapkan metode jigsaw. Hasil penelitian menunjukkan bahwa metode jigsaw lebih efektif dibandingkan dengan metode ceramah dalam meningkatkan pemahaman peserta didik terhadap jenis-jenis majas. Hal ini dibuktikan dengan peningkatan nilai rata-rata peserta didik dari 65 pada aspek majas/gaya bahasa, 64 pada aspek tema dan makna, serta 71 pada aspek kreativitas dan orisinalitas dalam siklus pertama menjadi 70, 65, dan 77 pada siklus kedua. Kesimpulannya, teknik pembelajaran jigsaw mampu meningkatkan partisipasi, tanggung jawab, serta pemahaman peserta didik terhadap materi yang diajarkan, sehingga lebih efektif dalam pembelajaran majas pada puisi. Penelitian ini memberikan kontribusi nyata bagi pengembangan strategi pembelajaran yang lebih efektif di masa depan.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

TPJ

Publisher

Subject

Humanities Education Social Sciences Other

Description

Pinisi: Journal of Teacher Professional is a journal that provides an authoritative source of scientific information for researchers and academics, research institutions, government agencies, and teacher education. We publish original research papers, review articles and case studies focused on ...