Rabbani: Jurnal Pendidikan Agama Islam
Vol. 4 No. 2 (2023): September

ANALISIS KECERDASAN EMOSIONAL DALAM PENDIDIKAN AGAMA ISLAM PADA PESERTA DIDIK KELAS VII DI SMP NEGERI 2 TELUKJAMBE TIMUR

Pitaloka, Indriana (Unknown)
Nur, Tajuddin (Unknown)
Permana, Hinggil (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2023

Abstract

Abstrak. Kecerdasan emosional adalah kemampuan seseorang dalam mengelola kehidupan emosional secara cerdas melalui kemampuan kesadaran diri, mengelola emosi, motivasi diri, empati dan membina hubungan. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui kecerdasan emosional peserta didik kelas VII di SMP Negeri 2 Telukjambe Timur. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Penelitian ini dilakukan untuk menggambarkan dan melakukan deskripsi mengenai Kecerdasan Emosional Pada Peserta Didik Kelas VII di SMP Negeri 2 Telukjambe Timur. Berdasarkan hasil analisis data angket kecerdasan emosional dengan sampel 82 peserta didik kelas VII di SMP Negeri 2 Telukjambe Timur maka dapat disimpulkan bahwa diperoleh nilai rata-rata dari seluruh indikator sebesar 83% dengan kriteria sangat baik. Indikator pertama yaitu kesadaran diri memperoleh rata-rata sebesar 84%. Indikator kedua yaitu mengelola emosi memperoleh rata-rata sebesar 84%. Indikator ketiga yaitu motivasi diri memperoleh rata-rata sebesar 82%. Indikator keempat yaitu empati memperoleh rata-rata sebesar 85%. Dan indikator kelima yaitu membina hubungan memperoleh rata-rata sebesar 82%. Kata Kunci : Kecerdasan Emosional, Pendidikan Agama Islam, Peserta Didik

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

rabbani

Publisher

Subject

Education

Description

RABBANI adalah jurnal resmi yang dimiliki oleh Program Studi Pendidikan Agama Islam Fakultas Tarbiyah Institut Agama Islam Negeri Madura yang berlokasi di Jalan Raya Panglegur Km 4 Pamekasan 69371. Jurnal ini merupakan media untuk mewadahi artikel dalam bentuk ide konseptual, Library Research, dan ...