Rabbani: Jurnal Pendidikan Agama Islam
Vol. 5 No. 1 (2024): Maret

IMPLEMENTASI PEMBIASAAN MEMBACA NADHOM IMRITHI PRA PEMBELAJARAN DALAM MENINGKATKAN HAFALAN SANTRI KECIL PONDOK PESANTREN DARUS SYAKIRIN GRUJUGAN LARANGAN PAMEKASAN

Yaqin, Ainul (Unknown)
Kutsiyyah (Unknown)



Article Info

Publish Date
09 Jun 2024

Abstract

Kajian tentang Pondok Pesantren dengan ragam jenis dan inovasi-inovasi programnya yang kian hari semakin dinamis progresif memang selalu menarik perhatian para peneliti. Salah satunya, adalah adanya motivasi dan prestasi sebagian besar santri PP. Darus Syakirin Grujugan Larangan Pamekasan yang rerata masih kecil dan berusia sekitar 11 tahun, namun telah mampu menghafal 254 bait nadhom imrithi lengkap dengan “murod” atau pemahamannya dalam waktu yang relatif singkat sekitar 5 bulan, hanya dengan cara pembiasaan membaca nadhom imrithi pra pembelajaran di pagi hari setelah berjamaah shalat subuh dan malam hari setelah berjamaah shalat isya’ dengan sistem evaluasi penyetoran hafalan tanpa target sesuai kehendak santri setelah berjamaah shalat dhuhur dan pelaksanaan “takror” atau pengulangan membaca bersama hingga “khatam” atau tuntas setiap malam selasa dan malam jum’at.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

rabbani

Publisher

Subject

Education

Description

RABBANI adalah jurnal resmi yang dimiliki oleh Program Studi Pendidikan Agama Islam Fakultas Tarbiyah Institut Agama Islam Negeri Madura yang berlokasi di Jalan Raya Panglegur Km 4 Pamekasan 69371. Jurnal ini merupakan media untuk mewadahi artikel dalam bentuk ide konseptual, Library Research, dan ...