Jubindo: Jurnal Ilmu Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Vol 9 No 1 (2024): Jubindo: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia

KLAUSA VERBAL BAHASA LAMAHOLOT DIALEK WAIBALUN (SEBUAH KAJIAN TIPOLOGI SINTAKSIS)

Lian, Yohanes Pemandi (Unknown)
Lamawato, Yohanes Adventura LB (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Apr 2024

Abstract

Artikel ini membahas tentang klasifikasi klausa verbal sebagai pengisi fungsi predikat dalam bahasa Lamaholot dialek Waibalun (selanjutnya disingkat BLDW). Klasifikasi ini berdasarkan tipologi sintaksis yang terdiri atas tipologi tata urut kata (word order) dan tipologi pemarkahan. Teori yang digunakan dalam penelitian ini ialah Teori Relasi Gramatikal dan Teori Tipologi Bahasa. Data analisis diambil dari daftar klausa dan kalimat sederhana dalam BLDW. Dalam penelitian ini, ditemukan hal-hal sebagai berikut, (1) verba BLDW terdiri atas dua bentuk yaitu verba dasar dan verba berklitik, (2) struktur dasar verba BLDW berupa klausa intransitif, monotransitif dan dwitransitif, (3) pola yang ditemukan dalam struktur klausa BLDW adalah SV, SVO, OSV dan SVOO, (4) secara tipologi gramatikal, BLDW termasuk tipe bahasa Nominatif-Akusatif.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

JBI

Publisher

Subject

Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Jubindo adalah jurnal yang bersifat open peer review yang bertujuan mempublikasikan hasil-hasil penelitian bidang bahasa dan sastra Indonesia, serta pengajarannya. Seluruh artikel yang terbit telah melewati proses penelaahan oleh mitra bestari dan penyuntingan oleh redaksi pelaksana. Jubindo ...