Untuk menunjang ketepatan waktu dalam sebuah penerbangan dibutuhkan kinerja yang baik dari para petugas. Kinerja yang berkualitas memiliki dampak positif bagi perusahaan maupun penerbangan tersebut. Kinerja tersebut merujuk pada keberhasilan seseorang dalam menjalankan tanggung jawabnya. Kinerja yang baik tersebut dipengaruhi oleh beberapa faktor diantaranya etos kerja dan disiplin kerja. Adanya etos kerja dan disiplin kerja yang tinggi dapat menyelesaikan seluruh pekerjaan dengan cepat dan tepat. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif, peneliti menggumpulan data melalui penyebaran kuesioner serta pengumpulan dokumen lainnya. Data yang telah terkumpul kemudian diolah menggunkan software SPSS 26.0. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa etos kerja secara parsial memiliki pengaruh signifikan terhadap kinerja flight coordinator dengan nilai signifikan sebesar 0,044< 0,05 dan dinyatakan bahwa (Ha1) diterima.Sama halnya dengan disiplin kerja yang secara parsial memiliki pengaruh terhadap kinerja flight coordinator dengan nilai signifikan sebesar 0,014< 0,05 dan dinyatakan (Ha2) diterima. Secara simultan etos kerja dan disiplin kerja berpengaruh signifikan terhadap kinerja flight coordinator, dengan nilai signfiikan sebesar 0,002<0,05 dan dinyatakan (Ha3) diterima dan (Ho3) ditolak.
Copyrights © 2024