PROFICIO: Jurnal Pengabdian Masyarakat
Vol. 5 No. 2 (2024): PROFICIO : Jurnal Abdimas FKIP UTP

PENDIDIKAN DESA BERKUALITAS MELALUI EDUKASI PENGEMBANGAN DIRI DI MADRASAH ALIYAH FASER DESA PANGLUNGAN

Mardatila, Rehana (Unknown)
Diana Hertati (Unknown)



Article Info

Publish Date
09 Jul 2024

Abstract

Desa Panglungan merupakan salah satu desa yang memiliki skor pendidikan desa berkualitas rendah yakni 33,45%. Hal ini disebabkan adanya stigma bahwa untuk melanjutkan ke pendidikan tinggi itu tidak perlu karena membutuhkan biaya besar. Namun, permasalahan ini bisa diatasi dengan adanya program edukasi pengembangan diri. Edukasi pengembangan diri ini dilaksanakan di MA Faser yang merupakan salah satu instansi pendidikan menengah atas di Desa Panglungan. Hasilnya siswa dan siswi MA Faser memiliki motivasi untuk melanjutkan pendidikan mereka ke tingkat yang lebih tinggi. Selain itu, edukasi pengembangan diri juga meningkatkan soft skill dan hard skill yang dimiliki oleh siswa dan siswi MA Faser. Dengan adanya program ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas pendidikan desa berkualitas di Desa Panglungan serta mewujudkan pembangunan berkelanjutkan.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

JPF

Publisher

Subject

Humanities Computer Science & IT Education Social Sciences Other

Description

Jurnal PROFICIO: Jurnal Pengabdian Masyarakat dipublikasikan 2 kali dalam satu volume (tahun) yaitu pada bulan Januari dan Juli. Junal PROFICIO: Jurnal Pengabdian Masyarakat berisi hasil pengabdian masyarakat sebagai implementasi pengembangan keilmuan kepada masyarakat dalam bidang: Bimbingan dan ...