Sistem Single Truck Identification Data (STID) merupakan sistem elektronik untuk mendata setiap truk secara terpusat di bawah koordinasi Otoritas Pelabuhan. Sebelumnya, berbagai jenis ID Card digunakan dalam kegiatan di pelabuhan. STID diterapkan untuk memperbaiki sistem identifikasi dan data truk demi mendukung kelancaran arus barang di pelabuhan. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi penerapan sistem STID dan mengidentifikasi hambatan dalam prosesnya di Pelabuhan Tanjung Perak. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif deskriptif melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan sistem STID dimulai dari pembuatan PMKU di website inapornet, dilanjutkan dengan pendaftaran di website STID yang bisa dilakukan secara mandiri atau melalui asosiasi. Sistem ini mempermudah proses identifikasi truk, memperlancar operasional. Namun, hambatan ditemukan pada proses mendapatkan kartu STID, terutama karena dokumen Surat Uji Kendaraan Bermotor (KIR) yang sudah kadaluarsa pada 50% pengguna jasa, sehingga tidak memenuhi persyaratan dan menghambat proses registrasi. Otoritas Pelabuhan memberikan solusi dengan persetujuan bersyarat yang harus segera dilengkapi.
Copyrights © 2024