Bada'a: Jurnal Ilmiah Pendidikan Dasar
Vol. 6 No. 1 (2024): :Badaa: Jurnal Ilmiah Pendidikan Dasar

Pengaruh Model Quantum Teaching Berbantuan Media Lagu Terhadap Hasil Belajar Mata Pelajaran IPAS kelas IV SDN Medokan Semampir I Surabaya

Muhamad Zakhi Ramadhan (Unknown)
Priyono Tri Febrianto (Unknown)
Andika Adinanda Siswoyo (Unknown)



Article Info

Publish Date
08 Jun 2024

Abstract

Penelitian ini berjudul “Pengaruh Model Quantum Teaching Berbantuan Media Lagu Terhadap Hasil Belajar Mata Pelajaran IPAS kelas IV SDN Medokan Semampir I Surabaya”. Tujuan penelitian ini adalah untuk memberikan gambaran penerapan model pembelajaran Quantum Teaching, mengetahui pengaruh penerapan model Quantum Teaching berbantuan media lagu terhadap hasil belajar mata pelajaran IPAS kelas IV SDN Medokan Semampir I Surabaya. Jenis penelitian ini yaitu kuantitatif dengan pendekatan eksperimen, menggunakan desain pre eksperimen. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh kelas IV sejumlah 31 orang. Teknik sampling yang digunakan adalah sampling jenuh dengan jumlah sampel yang digunakan adalah 31 orang. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, tes dan wawancara. Dilihat dari perhitungan yang diperoleh thitung sebesar = 19,12 dan ttabel = 1,69, dimana thitung > ttabel maka Ha diterima dan Ho ditolak. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa hasil belajar siswa kelas IV SDN Medokan Semampir I Surabaya dapat meningkat pada materi gaya. Jadi, terdapat perbedaan yang signifikan hasil belajar IPAS siswa sebelum dan setelah diterapkan Model Quantum Teaching.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

badaa

Publisher

Subject

Education Other

Description

Badaa: Jurnal Pendidikan Dasar terbit sebagai sarana publikasi hasil pemikiran kritis dan ilmiah bagi semua kalangan dalam lingkup pendidikan dasar yang berisi gagasan konseptual, kajian dan aplikasi teori, tulisan praktis serta hasil penelitian pendidikan dan pengajaran sekolah dasar. ...