Peningkatan Hasil Belajar Siswa Melalui Pembelajaran Berbasis Masalah Mata Pelajaran Proses Industri Kimia. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa kelas XII Kimia Industri 2 pada mata pelajaran Proses Industri Kimia dengan Model Pembelajaran Berbasis Masalah. Sebagai subyek penelitian ini adalah siswa kelas XII Kimia Industri 2 SMK Negeri 1 Pasuruan sebanyak 18 orang. Adapun metode yang digunakan adalah penugasan, diskusi, dan presentasi dengan pendekatan saintifik-TPACK. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan teknik observasi dan evaluasi di akhir pembelajaran. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai rata-rata hasil belajar siswa di awal pembelajaran adalah 52.78 dengan ketuntasan belajar adalah 33.33% dan di akhir pembelajaran nilai rata-rata hasil belajar siswa adalah 94.44 dengan ketuntasan belajar adalah 88.89%. Maka berdasarkan hasil tersebut dapat dilihat adanya peningkatan hasil belajar siswa. Dengan demikian model Pembelajaran Berbasis Masalah dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas XII Kimia Industri 2 SMK Negeri 1 Pasuruan pada mata pelajaran Proses Industri KimiaKata kunci:hasil belajar, pembelajaran berbasis masalah, proses industri kimia 
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2024