Jurnal Teknologi Pertanian
Vol. 13 No. 1 (2024)

RANCANG BANGUN ALAT PENCAMPUR PAKAN TERNAK TIPE VERTIKAL

Renny Eka Putri (Universitas Andalas)
Angelia Butar Butar (Universitas Andalas)
Irriwad Putri (Universitas Andalas)



Article Info

Publish Date
22 Apr 2024

Abstract

Pencampuran pakan ternak merupakan tahap yang sangat penting dalam memenuhi kebutuhan gizi ternak. Saat ini, pencampuran pakan ternak masih umumnya dilakukan secara manual dengan menggunakan sekop dan cangkul yang dikerjakan oleh tenaga manusia. Penelitian ini bertujuan untuk merancang sebuah alat pencampur pakan ternak dan melakukan uji teknis guna meningkatkan efisiensi proses pencampuran pakan ternak. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah pengembangan alat. Alat pencampur pakan ternak yang dikembangkan memiliki kapasitas hopper sebesar 28 kg. Hasil penelitian menunjukkan bahwa alat ini mampu mencampur pakan hingga 120 kg dalam satu jam, dengan waktu pencampuran 10 kg bahan selama 5 menit, menghasilkan campuran yang merata dan homogen, serta tanpa ditemukan gumpalan. Alat pencampur pakan ternak ini dapat mencampur dengan kecepatan rotasi rata-rata sebesar 38,7 RPM. Selain itu, kebisingan yang dihasilkan oleh alat ini rata-rata sekitar 77,37 dB, yang tetap berada di bawah batas kebisingan yang diperbolehkan. Durasi pencampuran juga memengaruhi suhu alat dan bahan yang dicampur.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jtp

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Environmental Science Health Professions Immunology & microbiology

Description

Jurnal Teknologi Pertanian ini merupakan publikasi resmi yang diterbitkan oleh Program Studi Teknologi Pangan, Fakultas Pertanian, Universitas Islam Indragiri, Tembilahan. Jurnal ini pertama kali diterbitkan pada bulan Mei Tahun 2012. Namun OJS baru diterapkan pada Tahun 2018. Jurnal ini memuat ...