Peningkatan tingkat literasi digital peserta didik sangat penting. Tidak hanya untuk meningkatkan efektivitas dan efisiensi proses pembelajaran, namun juga untuk meningkatkan adaptasi peserta didik terhadap pasar tenaga kerja yang berubah secara dinamis. Salah satunya melalui keberlanjutan pendidikan melalui Aquaponik berbasis IoT (Internet og Thing). Bahan yang digunakan antara lain hidroponik set, rockwall, netpot, kolam ikan, ikan, pakan ikan, pompa air, selang air, pH up dan pH down, Panel IoT. Metode yang digunakan melalui sosialisasi, pelatihan, penerapan teknologi, monitoring dan evaluasi. Hasil kegiatan ini berupa sistem aquaponik berbasis IoT dan hasil angket peningkatan pengetahuan peserta didik. Hasil angket peningkatan pengetahuan peserta didik selama kegiatan ini berlangsung sebesar 98,54%. Peserta didik paham tentang sistem aquaponik berbasis IoT selama 5 hari pelaksanaan. Teknologi ini diharapkan dapat dilanjutkan dengan mengembangkan alat teknologi ramah lingkungan serta diterapkan disetiap jenjang pendidikan
Copyrights © 2024