Innovative: Journal Of Social Science Research
Vol. 4 No. 5 (2024): Innovative: Journal Of Social Science Research

Analisis Kualitas Pelayanan Terhadap Kepuasan Pasien Dan Implikasinya Pada Kunjungan Pasien (Studi Survey di RSUD Kota Manado)

Poluan, Olivia Melissa (Unknown)
Mulyani, Sri Rochani (Unknown)
Utoyo, Widjajanti (Unknown)
Paramarta, Vip (Unknown)
Asnar, Etty Sofia Mariati (Unknown)



Article Info

Publish Date
03 Oct 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis lebih mendalam tentang kualitas pelayanan, kepuasan pasien dan kunjungan pasien di RSUD Kota Manado. Obyek penelitian adalah pasien pada poli gigi dan mulut di RSUD Kota Manado dengan sampel 84 orang. Analisis data yang digunakan adalah analisis jalur, analisis koefiesien korelasi dan analisis koefisien determinasi. Hasil penelitian menunjukkan analisis deskriptif terhadap kualitas pelayanan, kepuasan pasien dan kunjungan pasien di Rumah Sakit Umum Daerah Kota Manado sangat kuat namun dari hasil penelitian menunjukkan bahwa ada item yang masih rendah pada kualitas pelayanan yaitu pada pernyataan perawat harus memiliki pengetahuan dan keterampilan melakukan pekerjaan melayani pasien, Terdapat pengaruh signifikan kualitas pelayanan terhadap kepuasan pasien di Rumah Sakit Umum Daerah Kota Manado, kepuasan pasien tidak berpengaruh signifikan terhadap variable kunjungan pasien di Rumah Sakit Umum Daerah Kota Manado, kualitas pelayanan berpengaruh signifikan terhadap variabel kunjungan pasien di Rumah Sakit Umum Daerah Kota Manado dan secara tidak langsung kualitas pelayanan tidak berpengaruh secara signifikan terhadap kunjungan pasien melalui kepuasan pasien di Rumah Sakit Umum Daerah Kota Manado. Kata Kunci: Kualitas Pelayanan, Kepuasan Pasien, Kunjungan Pasien

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

Innovative

Publisher

Subject

Humanities Computer Science & IT Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Public Health Other

Description

Innovative: Journal Of Social Science Research is a journal managed by Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai which bridges researchers to publish research results in all scientific fields (multidiscipline). This includes the fields of education, health, law, economics, IT (Informatics Engineering), ...