Bidik : Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat
Vol. 4 No. 2 (2024): BIDIK: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat

Menumbuhkan Semangat Sportivitas dan Kreativitas melalui Festival Lomba Anak

Pratiwi, Widya Rizky (Unknown)
Gusti, Herdie Idriawien (Unknown)
Acfira, Lukytta Gusti (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Apr 2024

Abstract

KKN membuka peluang untuk membangun kemitraan dan sinergi antara perguruan tinggi dan masyarakat dalam mewujudkan pembangunan yang berkelanjutan. Salah satu bentuk kegiatan Pengabdian kepada masyarakat (PkM) KKN yang dilakukan adalah festival lomba anak-anak Edukatif, keagamaan, dan entertainment berupa lomba ceramah, adzan, lari kelereng, dan joget balon. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk mengembangkan kreativitas dan potensi anak, meningkatkan rasa percaya diri, menumbuhkan semangat sportivitas, melestarikan budaya, dan meningkatkan kedekatan antar anak dan masyarakat. Pelaksana kegiatan PkM ini adalah mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Muhammadiyah Bulukumba (UMB) Kegiatan ini dilakukan dalam rangka memenuhi program kerja oleh kelompok 11 KKN Angkatan II UMB. Kegiatan dilaksanakan pada tanggal 21 Januari 2024. Metode pelaksanaan festival ini terbagi menjadi tiga tahap yaitu pembekalan, pelatihan, dan Pratik. Sebanyak 27 siswa dari kelas 4 – 6 SD Negeri 32 Bungloe memeriahkan Festival Lomba Anak yang diselenggarakan di Kantor Desa Bonto Tallasa, Kabupaten Bantaeng, Sulawesi Selatan. Di antara 27 siswa tersebut, 5 siswa mengikuti lomba ceramah, 6 siswa mengikuti lomba adzan, 8 siswa mengikuti lomba lari kelereng, dan 8 siswa mengikuti lomba joget balon. Kegiatan festival lomba anak-anak ini dilaksankan secara lancar, penuh keantusiasan dan keseruan dari anak-anak. Kegiatan festival lomba anak-anak ini memperoleh hasil yang memuaskan terbukti dari keantusiasan dan keseruan dari anak-anak.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

bidik

Publisher

Subject

Arts Humanities Languange, Linguistic, Communication & Media Library & Information Science Social Sciences

Description

Tulisan yang dimuat pada "Bidik: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat" adalah hasil kegiatan pengabdian kepada masyarakat (PkM), yang mencakup bidang ilmu humaniora (bahasa, sastra, seni), ilmu perpustakaan, informasi, dokumentasi, dan ilmu sosial lainnya. Jurnal ini terbuka bagi para akademisi dan ...