GERVASI: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat
Vol. 8 No. 1 (2024): GERVASI: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat

PELATIHAN KETERAMPILAN MATEMATIKA DASAR BAGI KOMUNITAS IBU BELAJAR MATEMATIKA (KIBM)

Ahmat Wakit (Unknown)
Nor Hidayati (Unknown)
Mohammad Nur Arif (Unknown)
Tiara Zahira (Unknown)
Atha Fauziah (Unknown)



Article Info

Publish Date
16 Jul 2024

Abstract

Program pengabdian ini berupa pelatihan dan pendampingan bagi Komunitas Ibu Belajar Matematika (KIBM) desa Kerso. KIBM ini merupakan kelompok ibu-ibu yang memiliki anak yang sedang menempuh pendidikan dasar atau sederajat. Tujuan KIBM adalah memberikan pembelajaran dan peningkatan kualitas pendidikan matematika di sekolah dasar guna meningkatkan mutu pendidikan matematika Indonesia sehingga peserta didik memiliki kualitas internasional. Metoda yang digunakan yaitu melalui program penyegaran materi pelajaran matematika di sekolah dasar, disertai dengan pendampingan dan dipandu oleh dosen-dosen dan mahasiswa UNISNU Jepara. Kegiatan ini memberikan kontribusi kepada ibu-ibu dalam meningkatkan kemampuan matematika untuk membantu putra-putri mereka ketika belajar matematika di rumah. Hasil dari kegiatan ini adalah (1) meningkatnya penguasaan kemampuan matematika para ibu; (2) Ibu-ibu menjadi lebih percaya diri dalam mendampingi anak mereka belajar matematika di rumah; (3) Meningkatnya intensitas ibu-ibu dalam kegiatan belajar putera-puterinya di rumah.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

gervasi

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Social Sciences Other

Description

Publikasi ilmiah pengabdian kepada masyarakat dengan cakupan bidang: sosial-humaniora (kependidikan dan serumpunnya); MIPA dan teknologi (kependidikan dan serumpunnya); bahasa dan sastra (kependidikan dan serumpunnya); olahraga dan kesehatan (kependidikan dan serumpunnya); serta bidang-bidang yang ...