JURNAL ILMIAH EKONOMI, MANAJEMEN, BISNIS DAN AKUNTANSI
Vol. 1 No. 2 (2024): Juli

Menuju Masa Depan Akuntansi: Akuntansi di Era Big Data dan Kecerdasan Buatan

Amilatul Khasanah (Unknown)
Milatul Aini (Unknown)
Gunawan Aji (Unknown)



Article Info

Publish Date
14 Jun 2024

Abstract

Era big data dan kecerdasan buatan atau Artificial Intelligent (AI) telah membawa perubahan revolusioner dalam berbagai bidang, termasuk dalam bidang akuntansi. Penelitian ini membahas dampak dari big data dan kecerdasan buatan (AI) pada praktik akuntansi, dengan berfokus pada peluang dan tantangan yang muncul. Perkembangan teknologi yang pesat membawa akuntansi pada transformasi dengan beralihnya sistem manual ke sistem yang terkomputerisasi. Big data dan kecerdasan buatan (AI) membuka peluang bagi para akuntan untuk memodernisasi praktik akuntansi, meningkatkan efisiensi dan efektivitas, serta mengembangkan layanan. Namun di sisi lain, big data dan kecerdasan buatan (AI) memunculkan tantangan baru bagi para akuntan. Para akuntan perlu mengembangkan keterampilan baru dalam mengelola dan menganalisis data. Mereka juga perlu memastikan keamanan data keuangan untuk melindungi data keuangan dari kebocoran data dan penyalahgunaan.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jemba

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

JURNAL ILMIAH EKONOMI, MANAJEMEN, BISNIS DAN AKUNTANSI Berfokus pada penerbitan artikel berkualitas tinggi yang didedikasikan untuk semua aspek Ekonomi, Manajemen, Bisnis dan Akuntansi. Jurnal ini memberikan ruang bagi para peneliti untuk berdiskusi, mengejar dan meningkatkan pengetahuan di bidang ...