Journal of The Civil Engineering Student
Vol 6, No 2 (2024): Volume 6 Nomor 2 Juni 2024

Pemerataan Sumber Daya Manusia Pada Proyek Pembangunan Gedung Rawat Inap Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Sabang

balqish, cut nadia (Unknown)
Buraida, Buraida (Unknown)
Azan, Said Amir (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2024

Abstract

Proyek konstruksi yang sukses membutuhkan penggunaan sumber daya tenaga kerja yang efisien dengan cara mengurangi jumlah tenaga kerja serta meminimumkan waktu menganggur dari tenaga kerja yang ada. Tenaga Kerja merupakan salah satu unsur yang sangat penting dalam pelaksanaan proyek. Sering dijumpai adanya pemborosan tenaga kerja yang disebabkan tidak meratanya tenaga kerja dalam tiap-tiap item pekerjaan. Maka, dibutuhkan suatu usaha untuk meminimumkan fluktuasi. Permasalahan perencanaan proyek Pembangunan Proyek Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Sabang ini bagaimana cara penggunaan Resources Levelling untuk mengubah overlocated resource sehingga menghasilkan penggunaan tenaga kerja yang merata. Data yang digunakan pada perencanaan ini berupa schedule. Dan AHSP yang diolah untuk mendapatkan jumlah tenaga kerja. Hasil yang diperoleh berupa schedule terbaik untuk penjadwalan proyek ini, yaitu start pada tanggal 02 Agustus 2021 dan Finish pada tanggal 29 Desember 2021 dengan durasi selama 150 hari kalender. Kemudian diperoleh Penggunaan tenaga kerja maksimum adalah 123 orang pekerja dan 75 orang tukang pada mingguu ke-18 yaitu tanggal 29 November 2021 sampai dengan 05 Desember 2021 serta minimum tenaga kerja pada minggu ke-1 tanggal 0208 Agustus 2021 dengan jumlah masing-masing pekerja dan tukang adalah 4 orang. Serta jumlah tenaga kerja yang sama pada saat perencanaan dan setelah perataan yaitu pekerja 1.067 orang dan tukang 640 orang.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

CES

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Engineering Transportation

Description

Journal of The Civil Engineering Student (JOCES) adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan secara berkala oleh Jurusan Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Syiah Kuala. Jurnal ini memuat artikel dari hasil tugas akhir mahasiswa/i di Jurusan Teknik Sipil untuk dipublikasikan, baik dari Universitas ...