Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi pengaruh prenatal gentle yoga terhadap penurunan kecemasan pada ibu hamil trimester III. Desain penelitian yang digunakan adalah one-shot case study dengan sampel 36 ibu hamil yang dipilih secara acak sederhana. Intervensi berupa prenatal yoga dilakukan di PMB Kota Depok, dan data kecemasan diukur sebelum dan sesudah yoga. Analisis dilakukan menggunakan uji Paired T-Test. Hasil menunjukkan bahwa sebelum prenatal yoga, 72% ibu hamil mengalami kecemasan, yang sebagian besar berada pada tingkat sedang (33%) dan berat (22%). Setelah intervensi, angka kecemasan menurun menjadi 22%, dan 78% ibu hamil tidak lagi mengalami kecemasan. Nilai rata-rata kecemasan turun dari 1,72 menjadi 1,22, dengan P value sebesar 0,000 (P < 0,05), menandakan perbedaan signifikan. Nilai Odds Ratio (OR) 5,916 mengindikasikan pengaruh kuat yoga dalam menurunkan kecemasan. Temuan ini mendukung peran prenatal yoga sebagai intervensi efektif dalam perawatan kehamilan untuk ibu hamil dengan kecemasan tinggi.
Copyrights © 2024