Omiyage: Jurnal Bahasa dan Pembelajaran Bahasa Jepang
Vol 7, No 1 (2024)

Analisis Aizuchi Pada Anime Do It Yourself Karya Koyobito Beru

Oktavia, Sherli (Unknown)
Yulia, Nova (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Jun 2024

Abstract

Aizuchi merupakan respon pendek atau ekspresi dalam bahasa Jepang untuk menanggapi ujaran penutur saat komunikasi sedang berlangsung. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan penggunaan aizuchi berupa bentuk dan fungsi aizuchi sesuai dengan konteks penggunaan yang tepat. Penelitian ini menggunakan kajian pragmatik dengan sumber data berupa tayangan anime yang berjudul Do It Youself karya Koyubito Beru. Teori yang digunakan dalam menganalisis bentuk aizuchi yaitu teori Sakamoto dan fungsi aizuchi yaitu teori Horiguchi. Selain itu, penelitian ini juga menggunakan teori Dell Hymes untuk menganalisis konteks tutur berdasarkan peristiwa tutur yang terjadi pada anime Do It Yourself sebagai sumber data penelitian ini. Metode yang digunakan yaitu deskriptif kualitatif. Hasil data keseluruhan pada penelitian ini ditemukan 51 data. 30 data bentuk aizuchi dan 21 fungsi aizuchi . Dari data bentuk aizuchi , sebanyak 15 data menggunakan aizuchishi yang terbagi shuujoshi 2 data, kantanshi 2 data, soukei 2 data, dan outoushi 2 data. Untuk bagian aizuchi teki na hyougen yaitu : fukushi 2 data, keiyoushi 2 data, dan doushi 2 data. Kemudian data yang berupa fungsi aizuchi terdapat sebanyak 21 data yang menggunakan kiiteiru no shingou 2 data, rikai shiteiru shingou 5 data, doui no shingou 2 data, hitei no shingou 4 data, dan kansei no hyoushutsu 1 data.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

omiyage

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Other

Description

OMIYAGE: Jurnal Bahasa dan Pendidikan Bahasa Jepang, which is published every Juni and Desember, consists of research-based and review articles, fresh ideas about Japanese language, literature, culture, as well as teaching and learning, which have never been published before. The scopes of this ...