JIM: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Sejarah
Vol 9, No 3 (2024): Agustus, Education, Social Issue and History Education.

Pengaruh Media Pemelajaran Audio Visual Berbasis Podcast Terhadap Keterampilan Literasi Pada Mata Pelajaran Sejarah Materi Proklamasi Kemerdekaan Indonesia Kelas XI IPA di SMA Negeri 1 Ciruas.

Bakriyah*, Bakriyah (Unknown)
Fauzan, Rikza (Unknown)
Wibowo, Tubagus (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Aug 2024

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk melihat apakah terdapat pengaruh dari penggunaan media audio visual berbasis podcast terhadap keterampilan literasi pada mata pelajaran sejarah materi proklmasi kemerdekaan Indonesia kelas XI IPA di SMAN 1 Ciruas. Selain untuk mengetahui pengaruh dari media dalam penelitian ini jugadilakukan uji keefektifan dari media audio visual berbasis podcast sebagai bahan ajar dikelas. Penelitian ini menggunakan metode pendekatan kuasi eksperimen dan pengambilan sampel dengan menggunakan Purposive Sampling. Pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan preteset dan posttest. Adapun hasil yang diperoleh dari penelitian ini yaitu nilai sig.(2-tailed) sebesar 0.000 0.05 dan Thitung = 8.621 Ttabel 1.687 maka H0 ditolak, Ha diterima maka dapat diartikan bahwa adanya pengaruh dari penggunaan media audio visual berbasis podcast terhadap keterampilan literasi siswa. Dan Nilai sig.(2-tailed) sebesar 0.000 0.05 dan jika Thitung = 14.310 Ttabel 1.687 maka Ho ditolak, Ha diterima, bahwa dapat diartikan terdapat efektifitas terhadap penggunaan media audio visual berbasis podcast terhadap keterampilan literasi siswa. pengaruh yang diperoleh dari penggunaan media pembelajaran audio visual berbasis podcast terhadap keterampilan literasi berdasarkan hasil jawaban peserta didik dan observasi pada saat penelitian yaitu peserta didik dapat menjawab peratanyaan dengan baik setelah diberikannya perlakukan dengan menggunakan media pembelajaran audio visual berbasisi podcast. Selain itu, peserta didik aktif dalam proses pembelajaran dikelas sehingga terjadi proses diskusi yang panjang dalam proses pembelajaran, serta penggunaan media pembelajaran audio visual berbasisi podcast ini memberikan kesan baru dalam proses pembelajaran yang diterima peserta didik.Kata Kunci : Media pembelajaran, Podcast, Keterampilan Literasi

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

sejarah

Publisher

Subject

Humanities Education Social Sciences

Description

The journal publishes writings on (1) History Education; (2) History of Education; (3) Social Sciences; (4) Social Sciences Education; (5) Sociology Education; (6) Economi; (7) Social Economi; (8) Law, (9) History of Military; (10) Philosophy of History; (11) Historiography; (12) Humanities; (13) ...