JURNAL CRANKSHAFT
Vol 7, No 3 (2024): Jurnal Crankshaft Vol.7 No.3 (2024)

Studi tentang Strategi Pendinginan dan Manajemen Termal pada Permukaan Cakram saat Pengereman dengan Menggunakan ANSYS

Qomaruddin, Qomaruddin (Unknown)
winarso, Rochmad (Unknown)
Khoeron, Slamet (Unknown)
Setiawan, Hera (Unknown)
Hidayat, Taufiq (Unknown)
Setyawan, Malik (Unknown)



Article Info

Publish Date
09 Aug 2024

Abstract

Sistem pengereman yang tidak optimal menjadi penyebab utama terjadinya kecelakaan kendaraan, termasuk mobil listrik perkotaan, akibat panas berlebih yang dihasilkan dari gesekan antara bantalan rem dan cakram. Penelitian ini menunjukkan bahwa metode pendinginan cakram melalui termoelektrik, pelepasan udara panas, dan pemilihan kampas rem yang tepat penting untuk menjaga performa pengereman. Analisis distribusi panas pada rem cakram juga menjadi faktor penting dalam meningkatkan efisiensi dan ketahanan sistem pengereman. Metode penelitian menggunakan alat uji dengan penggerak motor listrik dan berbagai tingkat beban pada pedal rem untuk mengamati respon sistem terhadap variasi beban, dengan pengukuran distribusi panas menggunakan enam sensor suhu pada radius cakram dan simulasi menggunakan software ANSYS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peningkatan daya rem mengakibatkan peningkatan suhu pengereman, namun dengan pendinginan termoelektrik suhu tetap stabil meskipun daya rem meningkat dan waktu pengereman bervariasi. Pendinginan termoelektrik terbukti efektif dalam mengelola panas dan menjaga kestabilan suhu cakram rem, memberikan solusi mengatasi panas berlebih pada sistem pengereman.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

cra

Publisher

Subject

Control & Systems Engineering Energy Engineering Materials Science & Nanotechnology Mechanical Engineering

Description

Jurnal ini merupakan sarana publikasi dan ajang berbagi karya riset dan pengembangannya di bidang teknologi. Jurnal Crankshaft terbit 2 kali dalam setahun, yaitu pada bulan Maret dan ...