Pengabdian ini bertujuan untuk mengoptimalkan pemasaran produk kopi dari Desa Gunungsari melalui platform digital. Metode yang digunakan meliputi sosialisasi, pelatihan, dan implementasi strategi pemasaran digital. Hasil menunjukkan peningkatan kehadiran online dan penjualan produk kopi sebesar 40%. Program ini menekankan efektivitas platform digital dalam meningkatkan visibilitas produk dan jangkauan pasar. Selain itu, program ini juga mengatasi keterbatasan akses informasi dan teknologi yang menjadi hambatan utama bagi kelompok tani kopi di Desa Gunungsari. Partisipasi aktif dari kelompok tani dan dukungan dari pemerintah desa sangat berperan dalam keberhasilan program ini.
Copyrights © 2024