Alfamart senantiasa memberikan pelatihan dan sosialisai tentang budaya organisasi yang sangat gencar kepada seluruh store personnel, hal itu bertujuan meningkatkan loyalitas karyawan dan rasa memiliki dan tanggungjawab kepada perusahaan sehingga terciptanya karyawan yang disiplin dalam bekerja dan mampu memberikan energi yang positif ke sesama rekan kerja di store sehingga kinerja store personnel pun meningkat. Desain penelitian ini dengan eksplanatory. Populasi dalam penelitian ini adalah store personnel Alfamart di Jakarta dengan jumlah sampel 224 orang. Penelitian ini menggunakan metode analisis kuantitatif dengan alat analisis SEM dan alat bantu SmartPLS 3.3. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pelatihan tidak berpengaruh signifikan terhadap disiplin kerja, budaya organisasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap disiplin kerja. Pelatihan, budaya organisasi dan disiplin kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan. Disiplin kerja tidak mampu memediasi pengaruh pelatihan terhadap kinerja karyawan dan disiplin kerja mampu memediasi pengaruh budaya organisasi terhadap kinerja karyawan.
Copyrights © 2024