Cakrawala Repositori Imwi
Vol. 7 No. 5 (2024): Cakrawala Repositori IMWI

Analisa Pengaruh Rasio Profitabilitas, Struktur Modal dan Arus Kas Terhadap Harga Saham Pada Perusahaan Sub-Sektor Consumer Non-Cyclicals yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia (BEI) Periode 2019–2022

Hendra Gunawan Sarumpaet (Magister Akuntansi
Perbanas Institute Jakarta, Indonesia)



Article Info

Publish Date
24 Sep 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh rasio profitabilitas (ROE), struktur modal (DER) dan arus kas terhadap nilai saham pada perusahaan sub-sektor consumer non-cyclicals yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia (BEI) Periode 2019–2022). Dengan teknik purposive sampling, perusahaan yang dijadikan sampel dalam penelitian ini sebanyak 0000 perusahaan sub-sektor consumer non-cyclicals. Penelitian ini menggunakan model regresi data panel dan jenis data sekunder dari tahun 2019 hingga tahun 2022. Disamping itu juga dilakukan uji asumsi-asumsi pada model regresi. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa profitabilitas berpengaruh signifikan positif terhadap harga saham, modal berpengaruh signifikan negatif dan arus kas tidak berpengaruh signifikan terhadap harga saham.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

cakrawala

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Cakrawala Repositori IMWI focuses on publishing original research articles, reviewing articles from contributors, and current issues relating to Economics, Business and Management. The main purpose of the journal is to provide a platform for scholars, academics, and researchers to share ...