Pencemaran lingkungan merupakan masalah serius yang berdampak negatif terhadap kesehatan manusia, keberlanjutan ekosistem, dan kelestarian alam. pemahaman akan pentingnya pelestarian lingkungan masih rendah, terutama di kalangan siswa SDK Roworeke 2. Tujuan dari kegiatan pengabdian ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan tentang lingkungan dan dampaknya pada siswa melalui sosialisasi melalui penerapan video pembelajaran tentang pencemaran lingkungan. Metode yang digunakan dalam kegiatan ini adalah video pembelajaran yang interaktif dan kegiatan saintifik disertai dengan sesi diskusi dan tanya jawab untuk memastikan pemahaman siswa. Hasil pengabdian menunjukkan adanya peningkatan signifikan dalam pengetahuan siswa mengenai pencemaran lingkungan. Siswa menjadi lebih aktif dan antusias dalam mengikuti kegiatan terkait lingkungan, serta menunjukkan perubahan sikap yang lebih positif terhadap upaya pelestarian lingkungan.
Copyrights © 2024