Pendas : Jurnah Ilmiah Pendidikan Dasar
Vol. 9 No. 3 (2024): Volume 09 No. 03 September 2024

PENINGKATAN HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK TERHADAP KEMAMPUAN MEMBACA PEMAHAMAN MENGGUNAKAN MODEL READ, ANSWER, DISCUSS, EXPLAIN, CREATE (RADEC) DI KELAS V SDN 23 BUKIK APIK KABUPATEN AGAM: Penelitian Tindakan Kelas

Ahmad Fauzi (Unknown)
Muhammadi (Unknown)



Article Info

Publish Date
22 Aug 2024

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kurang optimalnya pelaksanaan pembelajaran Bahasa Indonesia terhadap kemampuan membaca pemahaman peserta didik di kelas sehingga berdampak pada hasil belajar yang rendah. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan penggunaan model Read, Answer, Discuss, Explain, Create (RADEC) untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik terhadap kemampuan membaca pemahaman pada pembelajaran Bahasa Indonesia di kelas V SDN 23 Bukik Apik Kabupaten Agam. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (PTK) yang menggunakan pendekatan kualitatif dan kuantitatif. Penelitian ini dilaksanakan dalam dua siklus, yaitu siklus I dilaksanakan 2 pertemuan dan siklus II dilaksanakan 1 pertemuan. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan pada: a) Modul Ajar siklus I dengan rata-rata 87,48% (B) , siklus II 95,83% (SB), b) Pelaksanaan pada aspek pendidik siklus I dengan rata-rata 78,57% (C), siklus II 92,85% (SB), sedangkan pelaksanaan pada aspek peserta didik siklus I dengan rata-rata 76,78% (C), siklus II 92,85% (SB), c) Penilaian terhadap hasil belajar peserta didik pada siklus I diperoleh rata-rata 72,18 dan siklus II rata-rata 88. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa model Read, Answer, Discuss, Explain, Create (RADEC) dapat meningkatkan hasil belajar peserta didik terhadap kemampuan membaca pemahaman pada pembelajaran Bahasa Indonesia.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

pendas

Publisher

Subject

Other

Description

Pendas : Jurnah Ilmiah Pendidikan Dasar is a journal published twice a year, namely in June and December that aims to be a forum for scientific publications to pour ideas and studies complemented with the results of research related to primary school education. To achieve this, basic education ...