Latar Belakang : Kesehatan gizi seorang ibu hamil dipengaruhi oleh pola makannya selama hamil. Malnutrisi selama kehamilan dapat menyebabkan malnutrisi. Menurut WHO, sekitar 40% kematian ibu di berbagai negara berkembang disebabkan oleh anemia selama kehamilan, yang disebabkan oleh perdarahan akut dan status gizi buruk. Berdasarkan data Puskesmas Pattingalloang tahun 2024 (Januari-April), wanita primipara yang terdaftar sebanyak 93 orang, dengan kejadian KEK 32,3% dan anemia 36,6%. Tujuan Penelitian : untuk mengetahui pengaruh Kekurangan Energi Kronis (KEK) dengan kejadian anemia pada ibu hamil primigravida di Puskesmas Pattingalloang 2024. Metode Penelitian : Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif menggunakan metode analitik dengan pendekatan Cross Sectional Study. Adapun Populasi dalam penelitian ini yaitu semua ibu hamil primigravida yang melakukan kunjungan antenatal yaitu 93 orang dan sampel yang diperoleh 93 orang dengan menggunakan teknik Total Sampling. Hasil Penelitian : Didapatkan Ibu dengan KEK sebanyak 30 orang terdapat 16 (17,2%) ibu hamil dengan anemia dan 14 (15,1%) ibu hamil tidak anemia, dan dari 63 ibu hamil tidak KEK terdapat 18 (19,4%) ibu hamil dengan anemia dan 45 (48,4%) ibu hamil tidak anemia, Hasil uji statistik dengan menggunakan uji Chi-Square (pearson chi-square) diperoleh nilai p=0,02 < α=0,05 maka ada hubungan antara Kekurangan Energi Kronis (KEK) dengan kejadian anemia pada ibu hamil primigravida.Kesimpulan : Adanya hubungan Kekurangan Energi Kronis dengan kejadian anemia pada ibu hamil primigravida di Puskesmas Pattingalloang Tahun 2024. Saran: Diharapkan peneliti selanjutnya dapat menghubungkan pengetahuan dengan faktor-faktor yang mempengaruhi pengetahuan ibu Hamil.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2024