Jurnal kesekretarisan, manajemen bisnis, Perhotelan, Pariwisata dan logistik.
Vol 10 No 2 (2024): Jurnal Manajemen Lemondial Business School

Perspektif Kepuasaan Pasien Terhadap Fasilitas dan Pelayanan Rawat Jalan Di RSIA “XYZ” Jakarta

Halawa, Fransiscus Amonio (Unknown)
Milawati (Unknown)
siahaaan, Leonard (Unknown)



Article Info

Publish Date
12 Sep 2024

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh antara reliability, assurance, tangible, emphaty dan responsiveness secara parsial maupun simultan terhadap kepuasan pasien. Adapun yang menjadi Subjek penelitan pada penelitian ini adalah pasien Rawat Jalan di RSIA “XYZ” Jakarta sejumlah 382 orang. Data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh reliability terhadap kepuasan kerja secara signifikan, terdapat pengaruh assurance terhadap kepuasan pasien secara signifikan, terdapat pengaruh tangible terhadap kepuasan pasien secara signifikan, terdapat pengaruh emphaty terhadap kepuasan pasien secara signifikan, terdapat pengaruh responsiveness terhadap kepuasan pasien secara signifikan, dan terdapat pengaruh antara reliability, assurance, tangible, emphaty dan responsiveness secara bersama-sama dan signifikan terhadap kepuasan pasien Rawat Jalan di RSIA “XYZ” Jakarta. Disarankan kepada manajemen Rawat Jalan di RSIA “XYZ” Jakarta untuk tetap mempertahankan dan Meningkatkan Mutu Pelayanan dengan melakukan monitoring pelayanan secara berkala.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

smc

Publisher

Subject

Humanities Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Education Social Sciences Other

Description

Jurnal Manajemen Lemondial Business School adalah jurnal ilmiah bagi para ahli dan spesailis ilmu administrasi perkantoran, kesekretarisan, manajemen bisnis, Perhotelan, Pariwisata dan logistik. Artikel ilmiah yang diterbitkan dalam jurnal ini mengedepankan hasil penelitian, analisa dan pemikiran ...