Penelitian ini dilatarbelakangi adanya persoalan mengenai kerusakan moral pada remaja dan pelajar yang mengindikasikan telah hilangnya nilai-nilai luhur yang melekat pada bangsa kita serta penanaman karakter disiplin pada anak yang memberikan kesan ketidaknyamanan belajar pada anak. Tujuan penelitian ini adalah meningkatkan karakter kedisiplinan siswa melalui metode Reward and Punishment dengan menggunakan “Pin Pandhawa” . Tujuan penggunaan Reward and Punisment berbantuan karakter wayang karena karakter wayang yang syarat dengan nilai-nilai filosofis yang penting bagi perkembangan anak didik kedepannya. Jenis penelitian ini yakni penelitian tindakan kelas dengan subjek penelitian 25 siswa kelas IV di SDN Tambakromo 1. Penelitian ini memperlihatkan bahwasanya metode Reward and Punishmet berbantuan “Pin Pandhawa” bisa meningkatkan karakter kedisplinan siswa. Berdasarkan hasil penelitian terjadi peningkatan pada tiap siklusnya. Skor rata-rata karakter kedisiplinan pertindakan 82,72%(berkategori baik), siklus I sebesar 89,31%( berkategori baik) dan pada siklus II sebesar 96,18%(berkategori baik).
Copyrights © 2023