Prosiding Konferensi Ilmiah Dasar
Vol 3 (2022): Peran PGSD dalam mempersiapkan kurikulum merdeka pada era 5.0

Pengaruh model pembelajaran kooperatif learning tipe example non example terhadap berpikir kritis siswa SD

Anis Rahmawati (Universitas PGRI Madiun)
Endang Sri Maruti (Universitas PGRI Madiun)
Sri Budyartati (Universitas PGRI Madiun)



Article Info

Publish Date
25 Aug 2022

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran kooperatif learning tipe example non example terhadap berpikir kritis siswa kelas V sekolah dasar. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dengan metode quasy eksperimen. Untuk design penelitian menggunakan Pretest-Posttest Control Group Design. Populasi penelitian ini siswa kelas V, untuk menjadi sampel yaitu kelas VA dan VB dengan teknik pengambilan sampel menggunakan random sampling. Pengumpulan data dilakukan dengan tes yaitu pretest-posttest. Instrumen penelitian menggunakan uji validitas, uji reliabilitas, uji kesukaran data, dan uji daya beda. Uji validitas menggunakan korelasi product moments dengan taraf signifikan 5%, uji reliabilitas menggunakan Alpha dengan taraf signifikan 5%. Teknik analisis data menggunakan uji prasyarat (uji normalitas dan uji homogenitas) dan uji hipotesis. Berdasarkan temuan dan penaganalisisan data yang selesai dilakukan, disimpulkan bahwa  model pembelajaran terpengaruh kooperatif learning tipe example non example terhadap berpikir kritis siswa kelas V SDN 02 Mojorejo Tahun Ajaran 2021/2022. Perihal ini dinyatakan dengan nilai thitung = 7,736. Hasil perhitungan tersebut kemudian diperoleh dengan menggunakan ttabel = 1,70562 pada taraf signifikansi 0,00 dan df = 26, thitung > ttabel (7,736 > 1,70562), jika nilai signifikansinya lebih kecil dari 0,05 (kedua belah pihak) 0,000 < 0,05 Maka ditampilkan bahwa H0 ditolak dan H1 diterima.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

KID

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Social Sciences Other

Description

Konferensi Ilmiah Dasar merupakan seminar nasional yang diselenggarakan oleh program studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) FKIP Universitas PGRI Madiun. Luaran dari Konferensi Ilmiah Dasar adalah prosiding online pada bidang pendidikan dasar yang sesuai dengan tema seminar yang diselenggarakan. ...