AN NAHDLIYAH
Vol 1 No 1 (2022): MENGUATKAN KAPASISTAS TENAGA PENDIDIK LEMBAGA PENDIDIKAN ISLAM

INDIKATOR-INDIKATOR BUDAYA BELAJAR SISWA, PENYEBAB DAN FAKTOR-FAKTOR PENDUKUNGNYA

Kholis, R. (Unknown)



Article Info

Publish Date
16 Oct 2024

Abstract

Artikel ini bertujuan untuk mendeskripsikan indikator-indikator budaya belajar siswa, penyebab dan faktor-faktor pendukungnya. Penelitian ini dilaksanakan di 2 (dua) Lembaga Pendidikan Islam tingkat Tsanawiyah di Kabupaten Malang, dan 1 (satu) Sekolah Menegah Pertama (SMP) Islam di Kota Batu Jawa Timur. Penilitian ini menggunakan pendekatan kualitatif cross longitudinal ex post facto. Penelitian ini menyimpulkan bahwa pada dasarnya budaya belajar siswa merupakan suatu sikap tanggung jawab siswa atas pelajaran dan belajar mereka sendiri. Indikator-indikator yang coba diuraikan disini dapat dibagi ke dalam 3 (tiga) klasifikasi, yaitu: (a) Indikator budaya belajar siswa pada saat pembelajaran di kelas; (b) indikator budaya belajar siswa pada saat di luar kelas di dalam sekolah; dan (c) Indikator budaya belajar siswa pada saat di luar kelas di luar sekolah. Pada saat pembelajaran di kelas, ditunjukkan dengan: (1) Bertanya saat pembelajaran; (2) Memperhatikan dengan baik; (3) Mengerjakan tugas yang diberikan; (4) Mencari guru untuk mengisi pembelajaran; dan (5) Mengikuti pembelajaran dengan baik dan antusias tinggi. Di luar kelas di dalam sekolah: (1) Belajar untuk pelajaran yang akan datang; (2) Mengerjakan tugas dengan sungguh-sungguh; (3) Menggunakan waktu luang dengan belajar; (4) Mendiskusikan pelajaran bersama teman / guru; (5) Menanyakan nilai hasil test kepada guru; dan (6) Memperbandingkan nilai hasil test bersama teman. Di luar sekolah: (1) Belajar bersama untuk pekerjaan rumah atau persiapan ujian; (2) Mendiskusikan bersama teman materi pelajaran yang akan diujikan; (3) Menanyakan kepada guru seputar test yang akan diberikan (komposisi/kisi-kisi soal, dls.), dan (4) Antusias mencari soal-soal ujian terdahulu (pereode terdahulu) untuk dipelajari kembali.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

annahdliyah

Publisher

Subject

Education Other

Description

Jurnal An Nahdliyah: Jurnal Program Studi Manajemen Pendidikan Islam (MPI) di STAI Nahdaltul Ulama (STAINU) Malang yang memuat kajian-kajian tentang tentang studi manajemen pendidikan Islam, inovasi manajemen Pendidikan Islam dan pemikiran dalam Manajemen Pendidikan Islam. Diterbitkan oleh Program ...