Beberapa faktor yang mempengaruhi efisiensi turbin uap adalah tekanan uap masuk, tekanan uap keluar, dan temperatur uap. Penggunaan software chemicalogic steam tab companion untuk menghitung nilai entalpi. Tujuan dari penelitian ini adalah mendapatkan hubungan inlet steam pressure dengan daya turbin, hubungan inlet steam pressure dengan efisiensi turbin, hubungan steam temperature dengan efisiensi turbin, dan menganalisa efisiensi turbin. Dari hasil analisa yang telah dilakukan didapatkan hubungan inlet steam pressure dengan daya turbin tidak konstan naik melainkan naik turun, hubungan inlet steam pressure dengan efisiensi turbin tidak konstan naik melainkan naik turun, hubungan steam temperature dengan efisiensi turbin relatif konstan naik, hubungan exhaust steam pressure dengan efisiensi turbin konstan naik, nilai efisiensi tertinggi yang dihasilkan sebesar 60.7 %, dan nilai efisiensi terendah sebesar 57.1%. Penurunan efisiensi turbin sebesar 11.12 %. Kata kunci : Turbin uap, Efisiensi thermal, Steam.
Copyrights © 2022