Rendahnya motivasi belajar siswa bisa disebabkan karena kurangnya pembelajaran yang efektif dalam mengoptimalkan kemampuan dan motivasi siswa. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui peningkatan motivasi belajar siswa kelas IV SD Negeri Asempapan dalam pembelajaran daring menggunakan model pembelajaran Self Organized Learning Environments (SOLE). Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu kuantitatif dalam bentuk Pre Eksperimental Design dengan desain One Group Pretest-Posttest Design. Populasi penelitian adalah seluruh siswa SD Negeri Asempapan dengan sampel yang berjumlah 16 siswa. Data dalam penelitian ini diperoleh melalui observasi, angket dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan nilai motivasi belajar siswa mengalami peningkatan, hal ini dibuktikan dari nilai rata-rata kelas untuk pertemuan I (pretest) kategori Cukup 62,5%, kategori Baik 37,5%. Dan untuk pertemuan II setelah diberi perlakuan dengan Self organized Learning Environments (SOLE) (posttest) dan didukung dengan persentase hasil angket motivasi belajar siswa kategori Baik 93,75% dan kategori Sangat Baik 6,25%. Jadi hal ini dapat disimpulkan bahwa penerapan model Self organized Learning Environments (SOLE) dapat meningkatkan motivasi belajar peserta didik kelas IV.Kata Kunci: Model SOLE, Motivasi, Siswa
Copyrights © 2023