Usadha Journal of Pharmacy
Vol. 1 No. 2 (2022): Mei

UJI AKTIVITAS ANTIPROLIFERATIF DAN INDUKSI APOPTOSIS EKSTRAK ETANOL DAUN KEMANGI (Ocimum sanctum L.) TERHADAP SEL MCF-7

Sukma, Laras Cahaya (Unknown)
Da'i, Muhammad (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 May 2022

Abstract

Kemangi merupakan tumbuhan yang banyak digunakan masyarakat serta memiliki aktivitas sitotoksik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya aktivitas antikanker kemangi dalam hal menghambat pertumbuhan serta menginduksi kematian secara terprogram sel MCF-7. Daun kemangi berupa serbuk dimaserasi dengan pelarut etanol kemudian dihilangkan pelarutnya dengan menggunakan rotary evaporator. Uji sitotoksisitas dilakukan dengan metode MTT, didapatkan nilai IC50 ekstrak etanol daun kemangi sebesar 174,46 µg/mL. Kadar yang digunakan dalam uji antiproliferatif adalah di bawah nilai IC50 yaitu 150 dan 75 µg/mL. Uji antiproliferatif dilakukan dengan metode MTT. Sel diinkubasi pada waktu yang berbeda-beda yaitu 24; 48; 72 jam. Hasil uji didapatkan adanya aktivitas penghambatan pertumbuhan sel oleh ekstrak etanol daun kemangi terhadap sel MCF-7 dengan nilai doubling time yaitu 530,61 jam pada sampel kadar 150 µg/mL; 147,88 jam pada sampel kadar 75 µg/mL; 125,58 jam pada kontrol sel. Selanjutnya dilakukan uji induksi apoptosis dengan kadar ekstrak etanol kemangi yang digunakan sebesar IC50. Metode yang digunakan adalah metode double staining. Setelah dipapari sampel, sel diberi reagen campuran Etidium Bromida-Akridin Oranye dan diamati di bawah mikroskop fluorescent. Hasil uji menunjukkan adanya aktivitas induksi kematian sel MCF-7 secara terprogram oleh ekstrak etanol daun kemangi yang ditandai dengan sel yang berfluoresensi berwarna oranye serta kondisi sel yang tidak utuh.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

ujp

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Chemistry Immunology & microbiology Materials Science & Nanotechnology Medicine & Pharmacology

Description

The Usadha Journal of Pharmacy aims to present up-to-date research, surveys, and literature reviews encompassing various domains of pharmaceutical sciences. These domains include pharmacology, pharmacokinetics, formulation technology, optimization of excipients, standardization of extracts and ...